Sumber: Merdeka.com |
Sejak Rabu (13/3) hingga pagi tadi jagat dunia maya dihebohkan dengan adanya gangguan pada layanan Facebook, Instagram, dan WhatsApp yang terjadi di seluruh dunia. Banyak yang beranggapan bahwa serangan siber lah yang menjadi penyebab gangguan ini.
"Kami sadar bahwa beberapa orang saat ini mengalami masalah dalam mengakses kumpulan aplikasi Facebook. Kami berupaya menyelesaikan masalah ini secepatnya," Kata Facebook yang terpaksa harus turun gunung ke platform sebrang, Twitter, untuk menenangkan penggunanya.
Kamis (14/3) dilansir dari Times Now, divisi TI Facebook mengonfirmasi bahwa gangguan yang terjadi tidak terkait dengan serangan cyber Distributed Denial of Service (DDoS).
"Kami fokus pada upaya untuk menyelesaikan masalah sesegera mungkin, tetapi dapat mengonfirmasi bahwa masalah itu tidak terkait dengan serangan DDoS," kata Facebook, memberi tahu para pengguna yang percaya gangguan layanan tersebut diakibatkan oleh serangan siber.
Meskipun sebelumnya para pengguna dapat membuka aplikasi seperti Facebook dan Instagram, mereka mengalami masalah ketika ingin mengunggah konten. Sementara pada WhatsApp, gangguan yang terjadi mengakibatkan pengguna tidak bisa mengirim dan menerima gambar atau video.
Bahkan di Twitter, tagar #Instagramdown dan #Facebookdown pun menjadi trending topik.
Tak sedikit juga warganet yang mengatakan bahwa jejarin sosial Twitter hanya dijadikan pelarian dikala platform lainnya seperti Facebook dan Instagram mengalami gangguan.
Sumber: akurat.co
Komentar
Posting Komentar